FacebookInstagramYoutube

Syekh Ali Jumu’ah: Mari Satukan Barisan Untuk Bela Palestina

Ulama besar Al-Azhar dan mantan Mufti Republik Arab Mesir, Syekh Prof. Dr. Ali Jum’ah, dalam rapat parlemen Mesir (19/10) mengajak semua elemen bersatu membela Palestina. Dalam kalimatnya, ulama yang pernah menjabat mufti mesir dari tahun 2003 hingga 2013 tersebut juga mengatakan bahwa Israel sudah terlalu tua dan sudah saatnya ia tenggelam. Beliau juga memberikan motivasi kepada ibu para syuhada di Palestina.

Berikut cuplikan sambutan Syekh Ali Jum’ah;

Kepada para Ibu yang anaknya telah syahid. Kalian adalah ahli surga. Mereka, para syuhada yang akan menuntut tangan ayah dan ibunya ke surga. Maka bersabarlah, kuatkan kesabaran kalian, dan bertahanlah sampai Allah akan mendatangkan pertolongannya.

Risalah untuk Israel, melalui majelis yang berkah ini, sadarlah bahwa kaum Zionis sudah sangat tua. Sudah saatnya Israel tenggelam dan mati. Kalian (Israel) sudah menderita pikun akut (Alzheimer), karena kalian tidak sadar dengan siapa kalian berhadapan, kalian tidak menggunakan kesadaran sebelum kalian berbuat.

Risalah kami kepada tentara Mesir.  Kalian adalah tentara terpuji. Tentara yang telah diberikan kabar gembira oleh Rasulullah SAW. bahwa kalian akan berada di Ribath sampai hari kiamat. Kalian (tentara Mesir) juga beserta keluarga kalian. Ketahuilah bahwa komponen dasar pada paradigma, karakter dan jiwa kita adalah (Firman Allah); “Dan perangilah di jalan Allah orang-orang yang memerangi kamu, tetapi janganlah melampaui batas Sungguh, Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas” (Al-Baqarah: 190).

Di antara komponen yang membentuk jiwa kita adalah (Firman Allah); “Diwajibkan atas kamu berperang, padahal itu tidak menyenangkan bagi kamu. Tetapi boleh jadi kamu tidak menyenangi sesuatu, padahal itu baik bagi kamu, dan boleh jadi kamu menyukai sesuatu, padahal tidak baik bagi kamu. Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui” (Al-Baqarah: 216).

Komponen lain yang membentuk jiwa kita adalah Firman Allah, “Tetapi jika mereka condong kepada perdamaian, maka terimalah dan bertawakallah kepada Allah. Sungguh, Dia Maha Mendengar, Maha Mengetahui. (Al-Anfal61).

Risalahku untuk dunia ini, saya ingin dengar dari setiap kalian, apa bedanya yang dilakukan Zionis dengan di Palestina dengan yang dilakukan oleh Hittler? Mereka melakukan Genosida, membantai warga sipil, membuat kerusakan di muka bumi, dan berbuat banyak kezaliman. 

Kami menyerahkan kepada yang terhormat, Presiden Abdul Fattah al-Sisi, sebagai pimpinan tertinggi Angkatan bersenjata (Mesir), untuk melakukan segala hal yang harus dilakukan, untuk menjaga keamanan Bangsa Mesir, dan berada dalam satu barisan dalam menghadapi permasalahan Palestina, yang merupakan permasalahan kita bersama.

LINK : https://www.youtube.com/watch?v=6RaIMs9yO6o

Penerjemah: Yasir R Dahlan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img
TERBARU

INFO TIMTENG

BERITA POPULAR